Assalamu'alaikum wr.wb Selamat Datang di Blog KISWOYO Akademi Teknologi Kulit Yogyakarta semoga para pembaca merasa terkesan dan sering mampir di blog ini serta Terima Kasih atas kunjungannya. SEMOGA BERMANFAAT SILAHKAN KLIK DI SINI BAGI PARA PENGUNJUNG YANG INGIN TAHU VIDEO DAN REKAMAN CIPTAKAN LAGUMU.COM

Total Tayangan Halaman

Sabtu, 08 Desember 2012

Cinta kenanglah aku selalu


Setiap aku menatap langit di kala sang surya telah hilang
setiap itu juga aku memandang dan menghayalkan akan sosokmu
yang begitu mengagumkan dan begitu memukau di hati ini

seandainya waktu itu bisa di ulang kembali
akan aku coba perbaiki semua sesal ini
namun apa daya diri ini tak kuasa merubahnya

memang begitu sulit untuk melupakan semua bayanganmu di hatiku
karena begitu banyak bekas dan goresan lukisan tentangmu di hati ini
sulit rasanya untuk aku hapus semua

akankah dengan keadaanku saat ini kau mampu kembali lagi di sisiku?
ataukah dengan keadaanku saat ini engkau malah semakin dan semakin membenciku?
Tuhan pasti tau tentang perasaanku dan perasaanmu

ku harap suatu saat engkau akan tahu selama ini
bahwa di hati ini hanyalah ada satu kenangan dan satu jiwa yang suci 
yang selalu merindukan kasih sayangmu yang begitu dalam

biarkanlah cinta aku ingin menggapaimu kembali
aku ingin seperti para pujangga yang selalu hidup
dalam kedamaian dan penuh warna kasih sayang

cinta kenanglah aku di dalam hatimu karena setiap hembusan nafas dan dahagamu 
aku bisa merasakan dan aku bisa terbawa 
cinta maafkan jika sikapku ini memang salah tapi izinkanlah cinta untuk s'lalu menunggumu


Inspirasi sebuah karya sastra Kiswoyo ATK


Sepanjang hidupku selalu aku isi dengan hal-hal yang bervariasi. Mulai dari bermalas-malasan seperti tidur-tiduran di kost atau di rumah. Terkadang kalau di rumah sering di marah oleh orang tua karena tidak membantu pekerjaan rumah. Dan kalau di kost biasanya kena marah sama ibu atau bapak kost karena jarang membersihkan kost seperti halaman, tidak membuang sampah dan lain-lain. 

Semua itu adalah bagian dari sifatku. Yang mungkin kebanyakan orang lain ada yang memiliki sifat yang sama meskipun tidak sama persis. Namun di sisi lain saya memiliki kelebihan juga, karena di setiap kekurangan dan kejelekan orang ternyata ada juga kebaikannya. Yaitu saya suka sekali menulis dan mengarang lagu, puisi dan cerpen. Setiap di sela-sela kemalasan saya terkadang saya langsung menulis atau mengarang lagu. Hal yang sering saya lakukan adalah mengarang lagu. Sayang sering melakukannya dan hampir setiap  hari jika saya merasa kesepian dan merasa galau.

Meskipun lagu yang saya karang sendiri mengandung unsur plagiat tapi saya selalu mencoba untuk memperbaiki agar karya-karya saya baik. Di balik itu semua saya suka mengarang puisi dan cerpen. Biasanya cerpen dan puisi yang saya buat berasal dari perasaan saya sendiri. Jika saya akan membuat puisi saya teringat akan sesuatu yang membuat saya kepikiran. Ketika saya sedang sedih atau ada banyak masalah saya langsung menuliskan apa yang saya rasakan. Begitu setiap hari saya lakukan. sama halnya ketika saya membuat cerpen. Banyak sekali cerpen yang saya buat namun saya masih belum mau mempublikasikan lewat media massa dan blog. Karena saya masih perlu banyak belajar lagi membuat karya sastra. Hal yang membuat saya langsung menulis sebuah puisi atau cerpen biasanya terinspirasi dari pengalaman dengan teman. Ya teman kita sehari-hari. Kadang dengan teman dekat atau juga teman sejawat. Dengan adanya teman itulah saya mulai berfikir dan mampu menulis sebuah  karya sastra seperti saat ini.

Oleh karenanya saya sangat berterima kasih kepada teman-teman semua berkat saya mengenal kalian saya bisa menulis ini walaupun itu masih sangat rapuh dan belum kokoh tulisan saya namun saya akan selalu berusaha agar apa yang saya tulis menjadi sebuah karya yang kokoh dan spektakuler bisa di baca dan di nikmati oleh seluruh pembaca. Terima kasih teman. berkat pertemanan kita memunculkan sebuah inspirasi besar bagi saya menjadi seorang penulis awam yang terus mencoba selalu baik.

Kamis, 29 November 2012

D'Lusive - Hati yang Tersakiti



Ku tutup sudah pintu hatiku
takkan kubuka lagi
jangan kau harap diriku akan
membuka untukmu lagi
dirimu telah meninggalkanku
betapa sakitnya aku
hancurlah sudah kenangan kita
kau sendiri yang membuatnya

chorus :
betapa teganya dirimu
kepada diriku yang mencintaimu

Reff :

Sayang apa kurang nya aku hingga kau tinggalkan aku
perhatian s'lalu ku berikan kepadamu
sayang maafkanlah aku bila ku mnenyakitimu
tersadar aku pernah melakukanya.......2x

Bila memang dirimu tak pantas untukku
izinkanlah saja tuk menyayangimu....

              

Minggu, 18 November 2012

Ketika cinta berkata tidak



Bruuukkk!!!’’ tiba –tiba Ariel membanting tasnya yang berisi buku di atas meja,setelah pulang kuliah sekitar jam 07.00 WIB.Dia merasa kesal kepada Dian yang tak lain adalah pacarnya  sendiri.Dia kesal karena tiba-tiba saja dia mengatakan bahwa hanya sekedar cinta sama Ariel.Begitu Ariel mendengar perkataan itu dari Dian,dia langsung marah dan langsung saja meninggalkan Dian pada waktu itu.”Ariel tunggu dulu,kamu mau kemana?’’seru Dian.Ariel tetap saja tidak menghiraukan omongan Dian.Ariel malah mempercepat langkahnya untuk menjauhi dari Dian.Dari kejauhan Dian hanya berkata,”maafin aku sayang,aku nggak bermaksud untuk menyakitimu’’.Pendek kata yang di ucapkan Dian membuat hati Ariel merasa gandruh.Setiap kekasih pastinya ingin selalu di sanjung dan di sayang donk?’’bukanya di sakiti.Namun pada dasarnya itu sangat bertolak belakang dengan sikapnya Dian yang selalu egois yang berujung penyesalan.Cinta memeang butuh yang namanya kasih sayang,bukan di hina dan di sakiti.Cinta juga di butuhkan rasa kasih sayang yang tinggi dan pengertian yang dalam,agar keduanya bisa saling menjaga perasaan satu sama lain.Kalau sering menghina dan menyakiti itu bukan sebuah cinta sejati yang di dambakan,melainkan sebuah bencana yang bisa berakibat fatal antar kedua belah pihak.
Huhhh!!!’’ dasar cewek,.......????’’.
Kalau lagi nyebelin aja,rasanya gue pengin mati aja dech daripada harus hidup di sakiti kayak gini”.Eits.......!!! tunggu dulu apa lho sadar dengan perkataan lho tadi?”masa gara-gara cewek lho harus mengakhiri hidup lho dengan cara seperti ini?’’.Masih banyak wanita lain yang mau sama kamu.Ariel masih membaringkan tubuhnya di atas springbet-nya yang empuk.
“Kenapa yach,cewek kok kadang nyebelin banget,bikin sakit hati tapi kadang bikin semangat hidup tapi ini kok lain.Bagai minum air comberan.
“Ehh....masak air comberan sich,maksud gue mendingan minum jus strawberi aja kan lebih enak.Kadang juga karena cinta orang memujanya dengan kata-kata.Baik itu pantun,puisi,atau tetek bengek lainnya.Sampai-sampai orang zaman dulu pernah,kalau nggak bisa pantun apalagi berpuisi kita nggak boleh pacaran alias nggak ada yang mau.Ya demi mendapatkan sesuatu yang itu tuh...?”kayak orang menyebutnya seperti roti bolu yang empuk,eits jangan ngeres dulu ya????.Ahh parah kamu omes terus sich alias otak mesum,maksudnya dapatin ciuman pipi gitu lho maksud gue,ehh tapi masih ngeres juga ya kayaknya.Tapi terkadang demi untuk memperolehnya sampai rela lho nyemplung ke parit sebagai syaratnya atau bahkan ada juga yang sampai di suruh mandi air comberan.Itu sich mah ngerjain orang ntar kualat lho?”he....he....he...tapi idiiih,kalau gue ogah banget!”.Mendingan nggak dapat kecupan bibir daripada harus mandi comberan kayak lagi musim kemarau aja.Lagian sayang dengan badan gue yang putih dan steril ntar jadi panuan.”Ayoo!!! lebih baik panuan sumur hidup apa nggak dapat ciuman nich?”.
Kalau gue di suruh milih nggak milih kedua-keduanya karena gue rugi donk kalau panuan seumur hidup ntar ceweknya kabur lagi.Terus kalau gue nggak pernah ngerasain yang gituan ya kapan lagi.
“He..he...he...itu sich bukan milih tapi nodong.Yang namnya milih ya harus salah satu yang harus di pilih kayak makan buah simalakama aja”.Ya ....buah simalakama maksud gue bukan makan buahnya beneran.Kalau buah aslinya ma nggak bakalan ada meskipun di cari sampai ke ujung dunia.Itu ibarat seperti makan buah simalakama,kan gue orang bahasa gitu lhoh.
Wuiiiih!!!!” pinternya yach orang bahasa sampai-sampai pinternya nggak ketulungan tuh,ntar kalau ketahuan petugas RSJ bisa berabe urusanya.Maksud gue di bakalan di rujuk ke rumah sakit jiwa biar mendapat perawatan kesehatan bahasa isyarat.Lho...lho..lho....kok jadi ngomongin bahasa isyarat,itukan buat orang yang tunarungu masa gue jadi tunarungu sich???”.
“Nggak mau ahh!!! Aku kan kepingin jadi pilot yang hebat bisa menjatuhkan pesaat tanpa kemudi atau sopir.Biar gue bisa ngeliat seluruh isi dunia ini dari atas.Jadi inget lagi nich siapa ya yang nemuin pesawat terbang?”.Eeemmm....tunggu dulu ntar?”AHA!! iya aku ingat sekarang itu Wright Mills sama yang satunya?’’aduh lupa siapa.Tapi itu kira-kira menurut gue orangnya yang dari Amerika Serikat.Wah hebatkan gue???.
“Eh,mas…mas….mbak….mbak kok jadi ngomongin penemu pesawat sich?” sekarang kita mau melanjutkan cerita antara si Aril dengan pacarnya tuch yang sok imut dan pintar. Kalau ngomong it uterus entar ceritnya nggak selesai donk???”. Sebentar lagi mau masuk kelas entar kita bias kena marah sama ibu guru.
“Gue inget sekarang,mari kita lanjutkan lagi ceritanya. Eh…by the way tadi ceritanya di pending sampai mana yach? Aku lupa nich???” salah seorang mengingatkan,” itu lho si Aril lagi menggerutu masalah ceweknya itu. Ingat nggak?” och iya gue inget sekarang.
“Tiba-tiba terdengar suara gemuruh pintu yang tak lain adalah ibu Aril sendiri untuk menuyuruhnya makan sore. Tok…tok…tok…Aril buka pintunya nak?”seru ibu.”Iya bu sebentar,ayo nak ibu sama papa udah nunggu kamu di meja makan,kamu makan ya?”. Iya Bu,jawab Aril singkat.
“Sekelimat beberapa menit Aril keluar menuju ruag makan.”Lho kenapa kamu kelihatan lesu sekali nak?” sapa papa lemah lembut.”Nggak kok pah,lagi nggak mood aja?”. Kenapa lagi nggak mood,apa kamu lagi sakit?” suara ibu ikut mengiringi. Aril nggak sakit,cuma satu,hari ini Aril lagi kesel sama seseorang. Memangnya orang itu salah apa sama kamu sampai kesel kayak gini?” kata ayah.
Iya bener apa kata ayahmu,memangnya orang itu melakukan kesalahan apa sampai kamu begini?”.
Nggak kok mah,pah?” temen Aril tadi di kampus membuat ulah,gara-gara buku yang di pinjam tidak di kembalikan padahal saya sebelumnya sudah member tahu agar secepatnya mengembalikan buku tersebut. Eh sewaktu Aril bertanya tentang buku Aril malah marah-marah katanya”kamu bisa diam sebentar nggak?” karena dia marah-marah nggak jelas Aril juga ikut-ikutan marah.
Dalam hati Aril berkata”ya ampun pacarku anggap sebagai teman,tapi nggak apalah yang penting mama dan papa tidak tahu. Sesaat sesudah ayah Aril pun memanggil “Aril…Aril kamu baik-baik saja kan nak?” sambil menepak pundak Aril. Sejenak Aril pun terkejut,iiiiyaaa pa?”.
Kamu ini kenapa,lagi melamunin siapa??’’. Nggak kok pa aril nggak ngelmunin siapa-siapa. Akhirnya mereka berpelukan erat penuh kasih dan sayang.

Sabtu, 17 November 2012

Makalah tentang teknik tatah sungging pembuatan wayang kulit secara umum



Kata  Pengantar


 Assalamualaikum wr.wb

Alhamdulillahi rabbil ‘alamin puji syukur selalu kita haturkan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan karunianya kepada kita seklian, sehingga kita masih dalam keadaan sehat dan selamat atas pertolongan dari-Nya.

Salawat dan salam tak lupa kita curahkan kepada nabi agung kita nabi akhir zaman nabi yang tidak ada selain beliau nabi pembawa kebenaran nabi pembawa keselamatan dunya wal akhirah nabi yang sabar yaitu nabi Muhammad SAW. Beserta sahabat-sahabat dan keluarga. Allahu ma Amiin.

Pertama-tama saya sebagai penulis makalah mengucapkan terima kasih kepada dosen yang telah memberikan materi yang menurut saya hal ini sangatlah jarang kita dapatkan baik itu dari SD, SMP, maupun SMA. Beliau adalah Drs. Sutopo M.Sn

Saya sangat berterima kasih kepada beliau karena dengan perantara beliau memberikan sebuah materi ini saya menjadi mengetahui hal-hal yang begitu langka dang jarang kita jumpai di dalam kehidupaan modern sat ini. Yaitu materi tentang kunjungan cara pembuatan tatah sungging dan lebih tepatnya pembuatan wayang kulit.

Dengan beliau memberikan materi ini kepada kami, ini merupakan suatu kebanggan besar dan ilmu langka yang sebenarnya kami tidak mendapatkan, namun atas perantara beliau kami semua bisa tahu dan mengerti sedikit-demi sedikit tentang proses pembuatan wayang kulit/ tatah sungging. Meskipun kami secara praktikal tidak bisa atau belum bisa, tetapi kami setidaknya mengetahui tata cara teknik tatah sungging.

Baiklah sebelum saya mengakhiri kata pengantar ini saya sebagai mahasiswa Akademi Teknologi Kulit Yogyakarta mengharapkan kepada seluruh mahasiswa Indonesia khususnya mahasiswa di Yogyakarta ini agar terus meningktkan pengetahuan kita terhadap pelajaran yang kita dapatkan saat ini dan melestrikan budaya wayang kulit itu sendiri. Karena wayang kulit merupakan budaya yang sangat mahal dan sangat langka. Oleh karena itu mari kita bersama-sama dengan niat yang kuat dan bersatu teguh membangun dan melestarikan budaya wayang kulit.

Dan akhir kata di pengantar ini saya ucapkan Wassalamualaikum wr.wb.



Yogyakarta, Oktober 2012


Penulis



Daftar isi


Kata Pengantar ……………………………………………1-2

Daftar Isi ……………………………………………………3

Pendahuluan ………………………………………………4-6

Pembahasan .........................................................7-9

Kesimpulan ………………………………………………..10

Daftar pustaka …………………………………………….11


Pendahuluan


Teknik Tatah Sungging di Taman Sari

Putro Wayang


Pengertian

Tatah sungging merupakan sebuah teknik menatah kulit dengan suatu pola-pola yang rumit yang dilakukan secara terus-menerus sehingga menghasilkan sebuah tatahan yang rapid an indah di pandang yang kemudian dilanjutkan dengan teknik menyungging yang merupakan teknik mewarnai dari sutu pola-pola tersebut sehingga kelengkapan pola dan keindahan serta keunikanya semakin menarik dan mencolok perhatian para penikmatnya.

Cara yang digunakan dalam menatah sungging wayang kulit berbeda-beda berdasarkan pola-pola wayang dan jenis wayang.

Adapun teknik tatah sunggingnya sebenarnya sama hanya saja waktu dan proses pembuatan polanya yang cenderung berbeda. Seperti contoh jika kita akan membuat wayang Bagong dan wayang Prabu Baladewa hal ini tingkat kerumitan dan kesulitan lebih cenderung ke wayang Prabu Baladewa karena polanya begitu rumit dang memakan waktu yang relatif lebih lama di banding wayang Bagong.

Sejarah

Sudah hampir lebih 8 tahun usaha pembuatan wayang kulit ini dibuat jadi kira-kira sekitar tahun 2004 sebuah usaha ikm ini didirikan oleh mas Putro. Sesuai namanya usaha ini pun di beri nama dengan Putro Wayang.

Dengan usaha yang tekun dan penuh percaya diri kini akhirnya ms Putro bisa memasarkan hasil tatah sunggingnya hingga ke manca Negara.

Karena banyak sekali peminat wayang entah itu yang membeli dalang wayang maupun hanya untuk sekedar oleh-oleh dari Indonesia.

Dan usaha yang sedang dijalani oleh mas Putro adalah karena beliau memiliki rasa nasionalisme yang tinggi yaitu untuk melestarikan budaya. Ini merupaka apresiasi yang sangat besar yang patut kita berikan kepada mas Putro Karena selain beliau berwirausha juga merangkap sekaligus melestarikan budaya wayang kulit. Selain itu juga karena merupakan usaha turun-temurun dari famili mas Putro sendiri.

Harga

Setiap wayang yang dibuat dan setiap wayang yang laku terjual memiliki jenis dan pola wayang yang berbeda, sehingga harganya pun ikut berbeda. Untuk modal pembuatan satu wayang kuli yang berukuran besar misalnya itu sudah memakan waktu kurang lebih satu minggu untuk menatah dan satu minggu untuk menyungging dan kira-kira dari keseluruhan menatah hingga menyungging memakan waktu kurang lebih tiga minggu untuk satu wayang.

Sedangkan harga berdasarkan jenis wayang. Misalnya saja wayang Baladewa itu memiliki tingkat kerumitan yang tinggi saat menatahnya jadi nilai jualnya pun paling tinggi dibandingkan wayang-wayang yang lainya. Harganya berkisaran antara 2-3 juta dengan modal yang begitu besar sekitar 900 ribu rupiah.

Sedangkan wayang seperti Gatot Kaca itu hanya 1,5 jutaan dan memakan modal sekitar 400-500 ribu rupiah.

Sedangkan waktu teknik tatah sungging yang paling lama dan modal paling tinggi adalah pembuatan Gunungan wayang. Itu bisa memakan waktu sekitar satu bulan lebih dengan biaya lebih dari satu juta. Oleh karena itu harga jualnya menurut mas Putro sekitar 3,5-5 juta.

Pemasaran

Untuk teknik pemasaran produk Putro Wayang ini menurut narasumber yaitu melaui brosur-brosur, dari mulut kemulut pembeli dan melalui kartu nama. Dalam kurun waktu satu bulan bisa 2-3 wayang terjual dengan kisaran harga diatas 2 jutaan. Sehingga jika di kalkulasikan selama setahun bisa kurang lebih wayang terjual 24 wayang. Bisa dikalikan dengan harga minimal 2 juta maka penghasilan mas Putro dalam setahun kurang lebih sekitar 48 juta dan mendekati 50 juta dalm setiap tahunya.



Pembahasan


    I.        Alat yang digunakan :

1.  Palu yang terbuat dari kayu pule.

2.  Tatah yang terbuat dari besi dari ruji motor sebanyak 36 buah dengan cadangan/ serepan.

3.  Panduk

4.  Pensil terbuat dari besi gunanya saat pembuatan pola.

5.  Batu asahan digunakan saat mengasah tatah

6.  Kapuk minyak digunakan untuk pelumas saat mengasah tatah.

  II.        Bahan yang  digunakan :

1.   Kulit sapi

Penjelasan : untuk bahan dari kulit sapi ini ternyata menghasilkan kualitas wayang yang kurang baik dan menarik karena wayang bisa menekuk-nekuk dan terlihat sangat jelek. Sehingga kebanyakan para pembeli banyak yang complain. Maka sekarang mas Putro tidak lagi menggunakan bahan dari kulit sapi.

2.  Kulit kerbau

Penjelasan : untuk bahan dari kulit kerbau inilah yang memiliki kualitas yang tinggi dan sangat bagus karena berdasarkan kualitas kulit maka kulit kerbau yang nomor satu. Oleh karena itu mas putro memakai dari bahan kulit kerbau.

III.        Teknik

Teknik Tatah Sungging

IV.        Kendala yang sedang dihadapi

1)  Berkurangnya kulit kerbau atau sangat jarang sekarang kulit kerbau.

2)  Harga yang relative tinggi

  V.        Proses

Kulit kerbau diawetkan dengan cara dihilangkan bulunya serta sisa-sisa daging kemudian diberi garam setelah itu di pentang dalam kondisi miring jangan sampai terkena sinar matahari karena apabila terkena sinar matahari akan mengurangi kulaitas dan corak kulit. Dalam istilah orang jawa mengatakan kulit dipentang itu di isis.

Dan setelah proses pengawetan selesai dan sudah kering. Maka selanjutnya adalah kulit di belah menjadi beberapa bagian. Biasanya satu kulit kerbau bisa dibelas menjadi 7-8.

Sesudah itu di buatlah pola terlebih dahulu untuk penatah yang masih awam, sedangkan untuk yang sudah ahli atau masternya tatah biasanya tidak perlu dibuat pola lagi karena akan memakan waktu yang lama. Kebanyakan yang sudah ahli itu lebih hapal tentang polanya.

Setelah di tatah sudah selesai proses selanjutnya adalah penyunggingan atau pewarnaan pola tatah tadi. Sehingga dengan disungging maka bentuk wayang akan semakin menarik dan lebih indah. Kemudian tahap selanjutnya atau tahapan yang terakhir itu adalah memperindah dengan pernak-pernik atau warna yang lainya kemudian di beri kayu untuk di lekatkan pada tubuh, tangan wayang.



Kesimpulan


Setiap pembuatan wayang tidak luput dari ketelitian dan ketelatenan dari para penatah maupun penyungging itu sendiri. Sehingga untuk menghasilkan wayang yang memiliki kualitas tinggi dan di minati oleh para pelanggan atau pembeli wayang kulit.

Keseluruhan proses pembuatan wayang itu sendiri memakan waktu yang berbeda-beda pada setiap teknik tatah dan sungginya. Sehingga proses pengerjaannya tidak asal-asalan dalam menciptakan sebuah produk wayang kulit unggulan. Oleh karenanya nilai jual lebih tinggi berdasarkan tingkat kerumitan dan lamanya waktu serta corak wayang yang dominan.

Dengan adanya sebuah kunjungan seperti ini dihrapkan kita lebih paham akan teknik tatah sungging dan kedepanya kita akan lebih mendalami apa proses selnjutnya dari tatah sungging.



Daftar Pustaka


Sumber :

1.  Putro Wayang jl Patehan Lor RT 18 RW 04 Yogyakarta. Telp. 0274-6880626 email : putro_wayang@yahoo.co.id

2.  google.co.id = gambar wayang Prabu Baladewa dan Gunungan Wayang.

3.  Pipet Handicraft Sugeng. Jl Patehan RT. 10 RK. 03